Senin, 20 Mei 2013

Kesuksesan melalui Kepribadian diri




“Tidak ada kesuksesan tanpa persiapan sebelumnya. Oleh karena itu, Anda memang harus menyiapkan diri Anda untuk suatu keberhasilan atau kesuksesan”.





 Apakah Anda telah memiliki kepribadian diri yang kuat dan positif untuk bisa membuka pintu sukses. Membuat orang untuk mendengarkan, memperhatikan, mempercayai, dan mendukung Anda?  Percayakah Anda bahwa Anda dengan kepribadian yang positif dan unggul akan dengan mudah meningkatkan rasa percaya diri, meningkatkan peluang sukses, serta mampu mempersiapkan diri Anda untuk menghadapi tantangan baru dengan cara-cara yang luar biasa?



Kepribadian merupakan salah satu faktor dominan yang menentukan sikap dan perilaku manusia. Kepribadian yang baik atau etis perlu dimiliki agar ia dapat mengatur bagaimana berhubungan dengan orang lain, bekerja sama secara efektif dan saling menguntungkan serta membentuk citra positif bagi perusahaan. Tentunya hal tersebut tak dapat langsung dimiliki saja tanpa adanya usaha dan niat sungguh-sungguh dari diri. Selain itu dorongan dari pihak luar juga tetap dibutuhkan.
Kami, team CES ‘Citra Emas’ selalu siap membantu Anda untuk mengembangkan kepribadian diri. Melalui pengalaman dalam menyelenggarakan pelatihan dengan berbagai instansi, tentunya kami sangat dapat diandalkan. Tujuan dari mengikuti pelatihan ini, diharapkan para peserta dapat memiliki kemampuan mengendalikan dan mengelola diri sendiri, bekerja dengan lebih baik, serta mampu berinteraksi dan berkomunikasi dengan orang lain, yaitu sesama rekan kerja, atasan, bawahan serta customer maupun relasi di luar perusahan.
 

Tidak ada komentar: